SPACE IKLAN

header ads

Forum Kepala Desa Sekotong Lembar Berikan Bantuan Korban Banjir, Ketua AKAD Lobar Apresiasi

Berita Nasional
HEADLINE NEWS
Oleh. ll
Editor. L. Muhasan
9 Desember 2021.

Lombok Barat - Forum Kepala Desa Sekotong Lembar (Foksel) memberikan bantuan Sembako kepada warga terdampak  musibah banjir beberapa hari lalu di Kecamatan Gunung Sari dan Kecamatan Batu layar Lombok Barat. Rabu (8/12/2021). 

Penting diketahui, peristiwa musibah banjir tersebut terjadi di dua Kecamatan yaitu Kecamatan Gunung Sari dan Batu Layar.

“ Sebagai bentuk rasa kepedulian, kami dari Forum Kepala Desa Kecamatan Sekotong Lembar memberikan berupa bantuan kepada warga yang terdampak banjir di, Kecamatan Gunungsari dan Batu layar,” ungkap H. Hadran selaku Ketua Forum Kades Se Kecamatan Sekotong Lembar kepada media ini saat di kofermasi melalui via WhatsApp. Kamis (9/12/2021). 

H. Hadran mengatakan, bantuan yang kami berikan berupa beras, supermi dan kopi. 

Ia juga menyampaikan turut berduka atas peristiwa musibah banjir yang menimpa warga di dua Kecamatan tersebut. 

“ Kami dari Forum Kepala Desa Se-Kecamatan Sekotong Lembar menyampaikan turut berduka, semoga di berikan kesabaran dan ketabahan, Semoga apa yang kami berikan ini dapat bermanfaat, dan bantuan tersebut kita serahkan di masing-masing posko Kecamatan,” pungkasnya.

Selain itu H. Hadran juga mengatakan, kegiatan bansos tersebut di dampingi oleh masing-masing pembina di Kecamatan Sekotong dan Kecamatan Lembar. 

" Alhamdulillah kita di foksel langsung di dampingi oleh masing-masing pembina di Kecamatan Sekotong ada Kasi Trantib nya dan bersama Sekcam Lembar. Dan kita semangat," ujar H. Hadran sekaligus Kades Mareje Timur. 

Dengan kehadiran Forum Kepala Desa Sekotong Lembar (Foksel) tersebut disambut baik Abdul Haris selaku Ketua  Forum Kepala Desa Kecamatan Gunung sari dan Batu layar (FK2GB) 

" Kami juga atas nama ketua forum Kepala Desa kecamatan Gunung sari dan Batu layar mengucapkan banyak terima kasih atas kehadiran rekan-rekan forum Kepala Desa Sekotong Lembar yang telah datang untuk memberikan semangat support serta menyalurkan bantuan kepada warga-warga yg terdampak didua kecamatan," Ujar Abdul Haris sekaligus Kades Penimbung. 

Abdul Haris berharap, tentunya kehadiran rekan-rekan dari Forum Kepala Desa Sekotong Lembar (foksel) ini adalah semangat baru untuk dirinya dan rekan-rekannya yang ada di Kecamatan Gunung sari dan Batu layar. 

" Dan mudah-mudahan dengan musibah ini adalah menjadi ajang silaturahim yang kuat antara forum di kabupaten Lombok Barat  jaya selalu untuk forum Kepala Desa Sekotong Lembar," imbuhnya melalui via WhatsApp.

Di hubungi secara terpisah, Ketua Umum Asosiasi Kepala Desa (AKAD) Lombok Barat mengapresiasi setinggi-tingginya kepada Forum Kepala Desa Sekotong Lembar (Foksel) bersama ketua dan seluruh jajarannya yang telah memberikan dukungan moril dan sumbangsih kepada masyarakat terdampak musibah banjir dan longsor di Kecamatan Gunung sari dan Batu layar.  Sebagai bentuk kepedulian dalam penanggulangan bencana longsor dan banjir di dua Kecamatan hal-hal seperti inilah bagai bentuk solidaritas dan cara kita untuk memberikan support dan dukungan kepada masyarakat kita, yang terdampak terlebih kepada rekan seperjuangan abdi masyarakat yaitu para Kepala Desa. 

" Ya tentu kami berharap rekan-rekan foksel selalu memberikan hal-hal kontribusi yang positif bagi pengurus maupun masyarakat, karena foksel terbentuk sebagai wadah tempat ber himpun berdiskusi dan bisa menyalurkan aspirasi dengan cara bersilaturahmi antar kecamatan, dan itu adalah bagian daripada misi akad Lobar dalam mempermudah sistim komunikasi maupun sistim silaturahim kita antara kecamatan," ujar Sahril selaku Ketua Umum AKAD Lombok Barat. 

Dan tentu kata dia, ia berharap kepada Forum Kepala Desa di semua Kecamatan juga memperlakukan hal yang sama terlebih di Kecamatan lain juga sudah mulai memberikan dukungan terlebih hari ini juga ada Kecamatan Kediri, Labuapi Juga maupun Lingsar akan datang. 

" Sehingga inilah bagai bentuk dukungan moril Saudara-saudara kita yg tergabung dalam asosiasi kepala desa maupun yg tergabung dalam forum antar kecamatan ini dan ini sangat luar biasa kami apresiasi," Ujarnya melalui via WhatsApp saat di hubungi media ini.

Baca Juga

Posting Komentar

0 Komentar