SPACE IKLAN

header ads

RLG2023, Reuni Terbesar Pertama di SMPN1 Palibelo

Foto. Istimewa.

Oleh. Ipul
Senin 24 April 2023.

BIMA,WartaBumigora - Reuni Lintas Generasi 2023 (RLG2023) SMPN1 Palibelo Bima NTB akan menjadi Reuni Lintas Generasi berskala besar pertama yang dilakukan oleh alumni sekolah setingkat SMP. RLG2023 ini akan melibatkan ribuan alumni dari seluruh angkatan SMPN1 Palibelo Bima  NTB sejak berdirinya sekolah ini tahun 1965 lalu hingga kini tahun 2023 ini atau sebanyak 58 angkatan.

Sempat hadir, Bupati Bima, Hj. Indah Dhamayanti Putri, wakil Bupati Bima, H. Dahlan M. Noer, walikota Bima, H. Muhammad Luthfi SE, Calon Dewa Perwakilan Daerah (DPD) RI, Hj. Nur Hadiah, Hj. Ferra, Camat Palibelo, termasuk Alumni Guru Se-kabupaten, Kabag OPS Metro jaya, AKBP Ruslan, bersama personil Polres Bima, Artis ibu kota Jakarta, Genta KDI, Anggung KDI AYU, AAN Saputra Bima, Inong,

Panitia Pelaksana, RLG 2023, Kabaq OPS Metro jaya, AKBP Ruslan, H. Idris, "Kami berharap seluruh koordinator angkatan bisa semaksimal mungkin mengajak par alumni untuk hadir dan meramaikan reuni kita ini ," ujarnya.

Menurut dia, untuk menyongsong pelaksanaan RLG2023 ini pihaknya sudah membentuk seluruh koordinator angkatan dan koordinator desa dari 12 desa Se-Kecamatan Palibelo yang menjadi wilayah para alumni bersekolah dulu di SMPN Palibelo Bima NTB.

"Ayo ajak kawan-kawan kita semua saat bersekolah dulu untuk berkumpul saat Reuni. Ajak pula para keluarga, anak, istri dan suami untuk bersama-sama berbahagia di hari yang bahagia ini. Apalagi masih dalam suasana lebaran Idul Fitri," katanya.

Baca Juga

Posting Komentar

0 Komentar