SPACE IKLAN

header ads

Berawal Sekedar Hobi, Kini Mamik Maulana Sukses Jadi Petani Anggur

Berita Nasional
HEADLINE NEWS
Oleh. Wir/Krm
Editor. L. Muhasan
23 September 2021.

Lombok Timur - Berawal dari kegemarannya makan anggur, Lalu Maulana ini mencoba menanam anggur. Tak disangka ia kini justru sukses jadi petani anggur.

Orang-orang yang menggemari satu jenis makanan tertentu ternyata bisa menjadi 'kolektor'. Bagi para pencinta makanan, mencicipi atau membudidayakan makanan tersebut bahkan menjadi cara menyalurkan kesukaannya terhadap suatu makanan.

Banyak juga pengusaha makanan yang awalnya terinspirasi dari kegemaran mereka terhadap suatu bahan makanan tertentu. Hanya berawal dari menyalurkan kegemaran, beberapa orang ini justru menjadi sukses.

Hal serupa juga terjadi pada diri Lalu Maulana yang berdomisili di Dusun Buwuh Desa Padamara Kecamatan Suka Mulia Lombok Timur NTB. Perjalanan panjang dari hobi dengan buah anggur ternyata justru membawanya kepada kesuksesan.

Saat ditemui media ini, Mamiq Maulana sapaan akrab menuturkan, keinginan dirinya untuk menanam anggur sangatlah kuat ingin mencoba dan kini terbilang berhasil. 

" Alhamdulillah bibit maupun buah yang saya garap selama kurang dari 1 tahun sedang di nikmati dan banyak diminati oleh luar maupun dalam daerah." Ujarnya. Kamis (23/9/2021). 

Pada menurut dia, lahan seluas 10 Are untuk menanam 220 pohon anggur, dengan varietas yang berbeda beda , hanya yang paling banyak di minati pelanggan buah anggur yang berjenis Jupiter sama Ninel, sedangkan yang lain hanya di jadikan sebagai variasi saja. 

" Kita hanya menanam 220 pohon saja, namun ternyata hasilnya memuaskan." Katanya. 

Selain budidaya anggur, dirinya juga menjual bibit anggur seharga Rp. 100.000 per bibit, sedangkan bush nya dijual seharga Rp. 50 sampai dengan Rp. 100.000 per kilo. 

" Kita juga disini sediakan bibit, jadi jika ada yang berminat untuk membeli kita persilahkan." Katanya.


Baca Juga

Posting Komentar

0 Komentar