SPACE IKLAN

header ads

Apel Hari Pertama 2023, Sekda Lombok Barat Berikan Semangat Kerja Pada ASN

Apel Hari Pertama 2023, Sekda Lombok Barat bersama sejumlah ASN di depan Kantor Bupati.

Oleh. L. Emmy
Selasa 3 Januari 2023.

LOMBOK BARAT, WARTABUMIGORA - Sekretaris Daerah Kabupaten Lombok Barat H. Ilham memimpin langsung apel pertama di tahun 2023 ini. Kegiatan Apel yang dilaksanakan di Halaman Kantor Bupati Lombok Barat, Senin 2 Januari 2023 ini diikuti oleh Para Asisten, Staf ahli, Kadis Kominfotik, Kepala Bidang, Sekretaris dan kabid Diskominfotik serta seluruh staf Sekretariat Daerah dan Diskominfotik.

Dalam amanatnya Sekretaris Daerah Kabupaten Lombok Barat H. Ilham mengatakan ASN perlu memiliki semangat agar tahun 2023 lebih baik dari tahun lalu. Hal ini diharapkan menjadi pemicu dan penyemangat dalam bekerja di tahun 2023. Ia mengatakan bahwa motivasi ini sangat penting agar ASN Lombok Barat dapat bekerja maksimal dan semakin berprestasi di tahun 2023. 

H. Ilham mengatakan bahwa semangat kebersamaan dan kolaborasi perlu untuk terus diterapkan pada tahun 2023. Hal ini agar Lombok Barat dapat mempertahankan dan meningkatkan prestasi yang diraih pada tahun 2022 lalu. Ia mengatakan dengan kolaborasi dan kebersamaan program dan kegiatan pembangunan akan dapat dilaksanakan dengan mudah. 

Selain itu juga diperlukan inovasi agar program pembangunan dapat berjalan dengan baik walau dalam keterbatasan anggaran. Ia mengatakan inovasi inovasi dari ASN menjadi sangat penting ditengah situasi anggaran dan fiskal yang terbatas. 

"Tentu inovasi dan kolaborasi menjadi kunci penting untuk mensukseskan pembangunan di Lombok Barat," ujarnya. 

Pada hari pertama kerja di tahun 2023 ini, sebagian besar ASN Lombok Barat hadir dan masuk kerja. Hal ini menunjukan semangat kedisiplinan yang baik dari ASN Lombok Barat. 

Baca Juga

Posting Komentar

0 Komentar