SPACE IKLAN

header ads

NTT di Guncang Gempa M 5,1, Tidak Berpotensi Tsunami

Foto. Ilustrasi Gempa M 5,1 Guncang Lembata NTT,  Tidak Berpotensi Tsunami.

Oleh. Vio
Kamis 24 Maret 2023.

NTT, WartaBumigora – Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) mencatat telah terjadi gempa bumi dengan kekuatan magnitudo 5,1 terjadi di Kabupaten Lembata, Nusa Tenggara Timur (NTT).

Dari laman situs BMKG, Kamis dini hari, menginformasikan gempa tersebut terjadi pada pukul 03.23 WIB.

Adapun lokasi gempa berada di 8,84 Lintang Selatan (LS)-123,22 Bujur Timur (BT) dengan kedalaman 65 kilometer.

Mengutip Antara, pusat gempa berada di 50 kilometer Barat Daya Lembata.

BMKG menyatakan guncangan dimungkinkan terasa hingga Timor Leste dan sekitarnya.

BMKG menginformasikan gempa yang terjadi di Lembata itu tidak berpotensi tsunami.

Meski begitu, belum ada laporan adanya kerusakaan berarti akibat gempa tersebut.

Baca Juga

Posting Komentar

0 Komentar