KOTA BIMA,WartaBumigora- Padatnya kegiatan seorang walikota Bima H Muhammad Lutfi setelah menerima kunjungan tamu dari berbagai kelurahan se-kota Bima, beliau melepas lelahnya dengan berkunjung sebuah warung kopi yang ada dipinggir sungai kelurahan Rontu untuk melepas lelah, Kamis, 14 September 2023.
Walikota H.Muhammad Lutfi sangat menikmati kopi panas di sebuah warung kopi kecil bersama yang ditemani oleh beberapa milenial kelurahan Rontu. Dengan seruput (minum) kopi bisa hilang rasa penat ini.
Sesekali senyum manis untuk melepas lelah itu terlihat, canda tawa bersama kaum milenial, tokoh Agama dan tokoh masyarakat yang ada di kelurahan Rontu.
"Banyak hal cerita yang tersampaikan disaat menikmati secangkir kopi" Awaludinl yang juga ikut menikmati seruput kopi bersama Orang nomor satu di Kota Bima.
Sambil minum kopi Walikota HML juga menikmati kue bikinan masyarakat setempat Arunggina dan jajan bunga khas rontu.
"Kopi nikmat, kuepun enak, Ayo makan"ajak Walikota HML pada semua tokoh yang duduk bersamanya sambil melontarkan senyum khasnya.
0 Komentar