SPACE IKLAN

header ads

PJ Walikota Bima Gencar Gelar Kunker BPPW Dan Karo Ornganisasi Provinsi

Foto. Istimewa.

Oleh. Eldan.
Kamis, 28 September 2023.
Editor, Lalu Muhasan.

KOTA BIMA, WartaBumigora - Pasca di Lantik menjadi Penjabat (Pj) Walikota Bima 26 September 2023 di Hotel Lombok Raya Mataram, H. Mohammad Rum, ST., MT “tancap gas” melakukan kunjungan kerja (Kunker) bekerja untuk kemaslahatan masyarakat Kota Bima.

Seorang profesional kinerja mantan Kepala Dinas PUPR NTB ini tampak terlihat untuk kesinambungan pembangunan Kota Bima yang sudah ditata oleh mantan Walikota Bima sebelumnya H. Muhammad Lutfi, SE (HML)

Rum tidak menyia-nyiakan waktunya untuk menjadi Pj Walikota Bima demi mewujudkan pelayan yang prima untuk rakyat dan warga masyarakat Kota Bima secara utuh dan menyeluruh.

Terbukti dengan langsung melakukan koordinasi dengan Balai Prasarana Permukiman Wilayah (BPPW) NTB dan Kepala Biro (Karo) Organisasi Pemerintah Propinsi (Pemprov) NTB Rabu 27 September 2023 di Mataram NTB.

“Alhamdulillah kemarin pagi bersama teman-teman OPD Pemkot Bima melakukan kunjungan kerja ke BPPW NTB dan diterima oleh kepala Balai sahabat saya teman sekolah di SMANSA mataram mbak Ika Sri Rizqi beserta mas Indra, kami meminta bantuan untuk atasi krisis air minum di kota bima dan alhamdulillah beliau sangat siap membantu dg cara pemkot akan membentuk UPTD air minum, terima kasih mbak Ika sahabatku” ujar Pj Walikota Bima Mohammad Rum.

Tidak cukup sampai disitu, sorenya Pj Walikota Bima pertemuannya dengan Kepala Biro Organisasi Pemerintah Propinsi (Pemprov) NTB.

“Alhamdulillah kemarin konsultasi kepada Karo organisasi sahabat saya Dr Nursalim terkait tindak lanjut Arah BPPW dalam pembentukan UPTD air minum kota bima dan terima kasih pak Karo semua proses Telah melewati satu langkah lagi menunggu tandatangan Mamiq Pj Gubernur kita” ujar Pj. Walikota Bima.

Baca Juga

Posting Komentar

0 Komentar