SPACE IKLAN

header ads

BREAKING NEWS: Let. Jen TNI (Purn). Doni Monardo Meninggal Dunia

Foto. Istimewa.

Oleh. Atma.
Minggu, 3 November 2023.
Editor, Lalu Muhasan.

JAKARTA, Wartabumigora - Mantan Kepala BNPB Letjen TNI Purn Doni Monardo meninggal dunia. Doni Monardo meninggal pukul 17.35 WIB.

"Telah meninggal dunia Letjen Purn DR HC Doni Monardo, (Kelahiran 10 Mei 1963) pada hari Ahad 3 Desember 2023 pukul 17.35 WIB," kata Staf Khusus Kepala BNPB 2019-2021 Egy Massadiah, Minggu (3/12/2023).

"Semoga amal ibadahnya diterima Allah SWT," lanjut Egy.

Berdasarkan informasi yang dihimpun dari sejumlah narasumber, Doni diketahui sempat mendapat perawatan intensif di RS Siloam Semanggi Jakarta sejak beberapa waktu lalu.

Eks Kepala BNPB itu sebelumnya juga sempat mendapatkan perawatan intensif pada September 2023. Kondisinya juga sempat membaik setelah menjalani operasi namun saat itu pihak BNPB tidak menjelaskan secara rinci apa sakit yang dialami oleh Doni.

"Iya sedang sakit dan dalam perawatan. Dirawat sejak tadi malam," ucap Plt Kepala Pusat Data, Informasi, dan Komunikasi Kebencanaan BNPB Abdul Muhari pada Kamis 21 September 2023 dilansir dari detikHealth.

Profil Singkat Doni Monardo

Doni Monardo pernah menjabat sebagai Kepala BNPB selama 2 tahun. Dia dilantik sebagai Kepala BNPB pada 9 Januari 2019 dan berakhir masa jabatan pada 2021.

Pada 2020 Doni sempat ditunjuk sebagai Gugus Tugas Percepatan COVID-19. Penunjukannya itu tertuang dalam Keputusan Presiden RI Nomor 7 Tahun 2020.

Selepas mengakhiri masa jabatannya, Doni juga sempat dilibatkan dalam Tim Gabungan Independen Pencari Fakta (TGIPF) Tragedi Kanjuruhan yang dipimpin oleh Mahfud Md selaku Menkopolhukam saat itu.

Doni merupakan Komandan Pasukan Pengamanan Presiden (Paspampres) Presiden ke-6 Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) yang merupakan lulusan Akademi Militer (Akmil) 1985.

Setelah lulus Akmil, dia langsung ditempatkan di Komando Pasukan Khusus atau Kopassus pada 1986 hingga 1998. Doni kemudian Doni ditarik ke Paspampres pada 2001 hingga 2004.

Pada 2006, Doni Monardo dipindahkan ke Makassar, Sulawesi Selatan, di Komando Cadangan Strategis Angkatan Darat (Kostrad). Empat tahun setelahnya, suami Santi Ariviani ini dipromosikan menjadi Dan Grup A Paspampres hingga 2010.

Doni diberi kepercayaan menjadi Danrem 061 Surya Kencana Bogor. Cuma beberapa bulan menjadi Danrem di Bogor, Doni dipercaya menjadi Wadanjen Kopassus.

Pada April 2012 Doni mengikuti pendidikan PPSA XVIII di Lemhannas. Hanya empat bulan di Lemhannas, Doni dipromosikan menjadi Danpaspampres. Dia juga pernah menjabat sebagai Pangdam XVI/Pattimura periode 2015-2017 dan Pangdam III/Siliwangi periode 2017-2018.

Tidak hanya itu, Doni juga pernah menjadi Sekretaris Jenderal Wantannas pada 2018 sebelum akhirnya dilantik sebagai Kepala BNPB pada 2019.


Baca Juga

Posting Komentar

0 Komentar