Foto. Bupati Lombok Timur, H. Sukiman Azmy.
Wartabumigora.com, LOMBOK TIMUR -- Tetebatu, Kembang Kuning, Jeruk Manis, Loyok dikenal sebagai jalur wisata Lombok Timur di era 90-an. Akan tetapi dalam dua dekade terakhir eksistensi itu cenderung mengalami penurunan. Karenanya Bupati Lombok Timur berharap hal itu dapat dikembalikan, mengingat pariwisata telah berkembang menjadi sebuah industri yang jika dikelola secara serius dapat mendukung peningkatan kesejahteraan masyarakat secara signifikan.
Hal tersebut disampaikan Bupati Lombok Timur H. M. Sukiman Azmy usai melantik Kepala Desa Tetebatu Selatan Antar Waktu, Rohman Zohri, Jumat (27/09). Kepada Kepala Desa terpilih Tetebatu Selatan serta desa-desa di sekitarnya, Bupati berharap dapat mengelola potensi wisata yang ada sekaligus menjaga keselarasan dengan lingkungan.
" Tetebatu Selatan dan sekitarnya sebagai desa dengan potensi wisata yang sangat besar diharapkan ke depan memiliki Pendapatan Asli Desa (PADes) yang juga besar". Jelas H. Sukiman.
Selain itu, Bupati Sukiman mengingatkan untuk memanfaatkan dana desa secara optimal, dengan penekanan pada program yang bersifat non fisik.
“ Kurangi pembangunan fisik, kita memiliki tugas untuk mendidik masyarakat, membangun mental rohani, “ ungkapnya.
Ia menyadari terbatasnya Alokasi Dana Desa (ADD) dan Dana Desa untuk memenuhi kebutuhan masyarakat, namun demikian masyarakat tetap harus dilayani secara adil. Menurutnya dibutuhkan keseriusan untuk memperbaiki kondisi kesehatan, pendidikan, dan kesejahteraan masyarakat untuk peningkatan kualitas sumber daya manusia daerah ini.
H. Sukiman, juga mengingatkan sebagai ujung tombak Pemerintahan, Kepala Desa memiliki tugas yang tidak ringan, karenanya ia berharap pengalaman organisasi yang telah dimiliki Kepala Desa ini sebelumnya dapat mendukung kinerja serta profesionalitasnya. Ia meminta tetap berpegang pada prinsip keterbukaan dan akuntabilitas dalam menjalankan Pemerintahan. Kerjasama, koordinasi dan sinergi dengan seluruh unsur yang ada mutlak dalam mengemban amanah untuk memajukan Desa Tetebatu Selatan.
Hadir pada kesempatan pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan Kepala Desa Tetebatu Selatan Antar Waktu masa jabatan 2018—2024 ini Forkopimda, Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa, Ketua Tim Penggerak PKK Kabuapaten Lombok Timur, BPD Tetebatu Selatan, tokoh agama dan masyarakat setempat. (AMH)
0 Komentar