SPACE IKLAN

header ads

H. Syahrul Parsan Pimpin Rakor Evaluasi Program Pembangunan di Dompu

Wakub Dompu Memimpin Rakor Evaluasi Program dan Kegiatan Pembangunan Triwulan II.

Oleh. Ipul 
Selasa. 26 Juli 2022.

DOMPU - Pacu Progres Pembangunan masing-masing Organisasi Perangkat Daerah (OPD) agar berjalan sesuai ketentuan, Wakil Bupati Dompu, H. Syahrul Parsan, ST., MT memimpin Rapat Koordinasi (Rakor) Evaluasi Program dan Kegiatan Pembangunan Triwulan Kedua.

Rakor dimaksud di gelar Senin (25/07/22) pukul 08.00 Wita – Selesai di Ruang Rapat Bupati Dompu, dipandu Sekertaris Daerah, Gatot Gunawan Perantauan Putra, SKM., M.MKes dihadiri Staf Ahli Bupati, Asisten, Pimpinan OPD, Kabag Lingkup Setda dan Camat Se-Kabupaten Dompu.

Mengawali arahannya Wabup memberikan apresiasi kepada jajarannya atas terlaksanannya rakor dimaksud dan menyebut rakor yang berlangsung sebagai sebuah komitmen masing-masing OPD untuk menyelesaikan berbagai program dan kegiatan pembangunan yang sudah terencana dengan baik agar berjalan sesuai ketentuan.

“Saya menyampaikan apresiasi kepada pimpinan OPD yang telah berkesempatan hadir di rakor ini, kehadiran kita semua dalam kegiatan ini menjadi bentuk komitmen yang tinggi untuk melaksanakan berbagai program dan kegiatan pembangunan sehingga dapat berjalan sesuai ketentuan yang ada”, ucapnya.


Ditambahkannya berbagai program dan kegiatan pembangunan yang karena sesuatu dan lain hal belum dapat dilaksanakan sehingga ada keterlambatan dalam pelaksanaannya agar dengan segera dapat dieksekusi berdasarkan tahapan dan proses yang sudah diputuskan, sehingga kehadiran program dan kegiatan dimaksud dengan segera dapat dinikmati oleh masyarakat.

Berikutnya di momen ini juga Wabup menekankan masing-masing OPD dapat bekerja dengan semangat kerja yang tinggi, karena dengan semangat kerja yang tinggi, berbagai program dan kegiatan pembangunan yang terencana dengan baik dalam Daftar Perencanaan Anggaran (DPA) maupun Rencana Kegiatan Anggaran (RKA) akan mampu dilaksanakan secara seksama berdasarkan ketentuan yang ada.

“Saya berharap semangat kerja masing-masing OPD dalam menyelesaikan berbagai program dan kegiatan yang ada dapat lebih di tingkatkan lagi agar progresnya bisa berjalan sesuai harapan”, terangnya.

Diakhir penyampaiannya Wabup menyampaikan harapannya agar dalam pelaksanaan program dan kegiatan pembangunan sebagaimana yang sudah direncanakan dapat dilakukan berdasarkan ketentuan yang ada.

“Dalam momen ini, perlu saya tegaskan kepada masing-masing OPD agar dalam pelaksanaan program dan kegiatan pembangunan dapat berjalan sesuai dengan ketentuan dan menghindari berbagai sanksi yang disebabkan karena keterlambatan pelaksanaan dan tidak tertib dalam pelaporannya, dan hendaknya progres pada triwulan berikutnya dapat lebih maju dan lebih baik dari progress saat ini”, tuturnya.

Rakor berlangsung aman, lancar dan tertib yang dilanjutkan dengan penyampaian progres pelaksanaan program dan kegiatan pembangunan oleh masing-masing pimpinan OPD.

Baca Juga

Posting Komentar

0 Komentar