SPACE IKLAN

header ads

Mahasiswa KKN Unram Gelar Workshop Kewirausahaan di Desa Sama Guna

Foto. Istimewa

Kamis, 1 Februari 2024
Oleh. Dvd
Editor. Baiq Nining


𝓦𝓪𝓻𝓽𝓪𝗕𝗨𝗠𝗜𝗚𝗢𝗥𝗔, 𝗟𝗢𝗠𝗕𝗢𝗞 𝗨𝗧𝗔𝗥𝗔 - Mahasiswa KKN Program Pengembangan Masyarakat (PMD) Universitas Mataram memberikan kontribusi positif melalui pemberdayaan masyarakat di Desa Sama Guna, Kecamatan Tanjung, Kabupaten Lombok Utara. Salah satu program unggulan yang diusung adalah Workshop Kewirausahaan dengan tema "Berwirausaha di Era Digital Menuju UMKM yang Mandiri, Kreatif, dan Inovatif."

Workshop tersebut dilaksanakan pada hari Kamis, tanggal 25 Januari 2024, di Aula Kantor Desa Sama Guna. Kegiatan ini diarahkan kepada Ibu PKK Desa Sama Guna, dengan tujuan mendorong pemanfaatan potensi sumber daya alam untuk dikembangkan menjadi produk UMKM serta memotivasi warga desa agar menjadi wirausahawan mandiri, kreatif, dan inovatif.

Metode yang digunakan dalam pelaksanaan workshop melibatkan tayangan presentasi berupa materi mengenai kemampuan berwirausaha di era digital. Fokusnya adalah agar peserta mampu menciptakan bisnis baru, mengelola dan mengembangkan bisnis dengan menanggung sebagian besar risiko dan menikmati sebagian besar keuntungan. Selain presentasi, kegiatan juga melibatkan sesi tanya jawab untuk mendapatkan pemahaman yang lebih baik.

Workshop ini dimulai dengan sambutan dari pihak desa, dilanjutkan dengan pemaparan materi oleh perwakilan dari Dinas Koperasi, UMKM, Perindustrian, dan Perdagangan Kabupaten Lombok Utara, Ibu Zuchairatun Hasmar. Materi berfokus pada berwirausaha di era digital. 

Sesi selanjutnya melibatkan mahasiswa KKN PMD Desa Sama Guna dalam mempresentasikan produk potensial desa, seperti kripik pisang coklat.

Kegiatan ini mendapatkan dukungan dan apresiasi dari berbagai pihak, termasuk staf desa yang menyatakan bahwa workshop ini sangat bermanfaat bagi masyarakat desa dalam meningkatkan perekonomian, terutama para ibu-ibu. Sebagai contoh, produk seperti kripik pisang coklat yang dihasilkan oleh mahasiswa KKN dapat meningkatkan nilai jual pisang.

Workshop Kewirausahaan menjadi bagian dari program KKN PMD di Desa Sama Guna, yang juga mencakup kegiatan penanaman pohon, gotong royong desa, pengajaran di SD dan TK, pencegahan gizi buruk pada anak, dan acara perpisahan desa. Semua program ini bertujuan untuk memberikan manfaat nyata dan meningkatkan kualitas hidup masyarakat setempat.

Baca Juga

Posting Komentar

0 Komentar